Jalan Sehat dan Donor Darah Warnai Ultah ke-37 SMAN 2 Wonosari

oleh -685 Dilihat
oleh
Jalan sehat ulang tahun ke-37 SMAN 2 Wonosari. Foto: Atmaja.
Jalan sehat ulang tahun ke-37 SMAN 2 Wonosari. Foto: Atmaja.
Jalan sehat ulang tahun ke-37 SMAN 2 Wonosari. Foto: Atmaja.

WONOSARI,(KH) — Memperingati hari jadi ke-37, SMAN 2 Wonosari mengadakan beberapa kegiatan yang melibatkan keluarga SMAN 2 Wonosari dengan masyarakat umum.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan melakukan upacara yang dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan jalan sehat yang diikuti seluruh siswa, guru dan karyawan. Selain itu terdapat beberapa acara lainnya di antaranya lomba memasak, pertunjukan pentas seni dan aksi donor darah.

Pada aksi donor darah, pihak SMAN 2 Wonosari melibatkan beberapa instansi untuk ikut dalam aksi donor darah. “Acara dikemas secara sederhana namun bisa bermanfaat bagi semua seperti adanya aksi donor darah,” ucap Wakil Kepala SMAN 2 Wonosari Siti Marnikah, Rabu (01/04/2015).

Ia menambahkan, saat ini terdapat 562 siswa yang bersekolah di SMAN 2 Wonosari. Dengan bertambahnya usia, SMAN 2 Wonosari bertekad untuk menjadi sekolah favorit yang ada di Kabupaten Gunungkidul.

“Harapannya dengan usia yang semakin bertambah SMAN 2 Wonosari dapat semakin bersinergi untuk menjadi sekolah maju, sukses dan berkualitas,” tandasnya. (Atmaja).

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar