
GIRISUBO, (KH)— Pagi Ini, pencarian Triyono (38), korban laka laut saat memancing di kawasan Pantai Wediombo, kembali dilakukan, menyusul belum diketemukannya sejak hilang kemarin.
Tim Search And Rescue (SAR) setempat menginformasikan, pencarian kali ini selain akan kembali mencari di laut sekitar TKP, tim juga akan dikerahkan melakukan pencarian dari darat.
“15 personil akan kita kerahkan melalui daratan, sementara tetap melibatkan satu kapal dan satu perahu, kita akan menyasar tiga titik,” terang Sunu Handoko coordinator SAR Wediombo, Minggu, (7/3/2016).
Ia berpesan, mengingat korban para pemancing di beberapa spot mancing rock fishing seputar wilayah Wediombo sudah berulang kali terjadi, maka hendaknya menjadi perhatian para pemancing, bahwasanya spot yang dianggap bagus dijadikan sebagai lokasi mancing, belum tentu mendukung dari segi keamanannya.
“Memang lokasi tergolong bagus buat para pemancing, tetapi kebanyakan terlena terlalu keasyikan mancing sehingga lupa dengan resiko dan keselamatan pemancing sendiri,” himbau dia.
Kelalaian pemancing, lanjut dia, seperti mengabaikan datangnya gelombang ke bibir pantai/ tebing yang dapat mengancam keselamatan. Alangkah lebih baiknya, pemancing mengambil posisi atau jarak yang dipastikan aman dari kemungkinan datangnya ombak tinggi. (Kandar)