GUNUNGKIDUL, (KH),– Menteri Sosial (Mensos) RI, Tri Rismaharini bertandang ke Kabupaten Gunungkidul, DIY, Sabtu, (21/5/2022). Menteri yang akrab dipanggil Risma ini mengunjungi keluarga pra sejahtera di Dusun Gadungsari, Kalurahan Wonosari, Kapanewon Wonosari.
Keluarga yang dikunjungi yakni keluarga pasangan Deni Bramastyo dan Umi Rokhayatun. Mereka tinggal menumpang di keluarga kerabatnya di dusun itu.
Deni sebelumnya terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK). Praktis perekonomian keluarganya goyah. Yang lebih memprihatinkan, putri Deni, Mawar Tri Eka Putri menderita beberapa penyakit yang perawatannya membutuhkan banyak biaya. Bocah berusia 6 tahun ini diketahui sakit jantung, ginjal serta mengalami gangguan tumbuh atau keterlambatan perkembangan.
“Kami serahkan bantuan biaya pengobatan yang berasal dari donatur dari pihak ke tiga,” kata Risma usai menemui keluarga Deni.
Risma menyebut bantuan dana sosial berasal dari lembaga pengumpul donasi. Pada saat berkunjung, dia juga menawarkan perawatan atau pengobatan bagi Mawar atas kondisi keterlambatan perkembangan yang dialami di Balai Sosial di Solo, Jawa Tengah (Jateng).
Tak hanya itu saja, dalam rangka pemberdayaan, Risma menawarkan pula program kewirausahaan bagi keluarga Deni. Dengan program kewirausahaan itu diharapkan kepala keluarga mampu memperoleh pemasukan guna mencukupi kebutuhan keluarga serta menunjang perawatan kesehatan bagi anaknya.
“Kami tawarkan pula program kewirausahaan dalam rangka pemberdayaan,” imbuh Risma.
Kebetulan Deni terkena PHK setahun lalu akibat Pandemi COVID-19. Hal tersebut berakibat pada pembiayaan pengobatan Mawar.
Umi, ibunda Mawar mengaku terharu dengan adanya kunjungan Mensos ke keluarganya. Dia sangat berterimakasih atas segenap bantuan yang diterima.
“Terimakasih sekali atas semua dukungan yang diberikan,” ucapnya.
Sepertihalnya Umi, Deni juga sangat berterimakasih kepada semua pihak yang memberikan dukungan.
Deni sedikit bercerita, putri semata wayangnya dulu lahir prematur. Kondisinya mengalami microcephaly. Tak cukup itu saja, saat usia 3,5 tahun Mawar mengalami gejala jantung bocor. Bahkan, tiga bulan berikutnya mengalami ginjal bocor sampai sekarang. (Kandar)