Hari Ini Pemadaman Listrik Terjadi di Beberapa Wilayah Gunungkidul

oleh -1952 Dilihat
oleh
Petugas PLN sedang melakukan perbaikan jaringan. KH/ S. Yanto.
Petugas PLN sedang melakukan perbaikan jaringan. KH/ S. Yanto.
Petugas PLN sedang melakukan perbaikan jaringan. KH/ S. Yanto.

WONOSARI, (KH)— Pemadaman listrik kembali terjadi di beberapa wilayah Provinsi DIY pada Kamis (11/8/2016). Tak terkecuali Gunungkidul, beberapa wilayah ikut merasakan Pemadaman listrik yang disebabkan karena berbagai keperluan.

Berdasarkan informasi yang dikeluarkan PLN Wilayah DIY melalui akun Twitter resminya, @pln_jogja, pemadaman listrik di Gunungkidul terjadi di wilayah KecamatanTanjungsari, Kemadang, dan daerah pantai selatan. Pemadaman lain juga terjadi di wilayah Kecamatan Semin, Ngawen, dan Gedangsari.

Untuk wilayah Kecamatan Tanjungsari dan sekitarnya, pemadaman dilakukan karena PLN akan melakukan pengerjaan rekonduktor feeder SMU 5. Sementara pemadaman di wilayah Semin, Ngawen dan Gedangsari dilakukan karena adanya pengerjaan pemasangan arrester dan pemotongan pohon di dekat jaringan listrik.

Pemadaman listrik berlangsung sekitar tujuh jam, yang dimulai pukul 09.00 hingga 16.00 WIB. Sehingga semua kegiatan lapisan masyarakat baik rumah tangga, industri, atau pun instansi diharapkan agar menyesuaikan jadwal pemadaman listrik ini.

Hingga berita ini diturunkan pantauan KH di Desa Kemiri Tanjungsari, puluhan petugas PLN sedang melakukan pengerjaan perbaikan. Beberapa kendaraan dan alat berat diturunkan untuk pelaksanaan pengerjaan ini.

Sebelumnya, pemadaman listrik juga terjadi di wilayah Kecamatan Wonosari bagian selatan, Rabu (10/8/2016). Beberapa petugas PLN hingga sore hari kelihatan masih sibuk melakukan perbaikan dan pembangunan jaringan di Padukuhan Karangasem Desa Mulo. Pemadaman baru berakhir hingga sekitar pukul 17.00 WIB.

Selain di Gunungkidul pemadaman listrik juga terjadi di Kabupaten Sleman. Beberapa wilayah yang terkena dampak pemadaman ini meliputi wilayah daerah Ngabean, Klasemen, Krikilan, dan puluhan wilayah padukuhan lainnya. Di wilayah ini pemadaman terjadi karena adanya perbaikan dan pembangunan jaringan. (S. Yanto)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar