PANGGANG, kabarhandayani,– Tradisi pembukaan selimut atau cupu Kyai Panjala akan dilaksanakan pada Senin 22 September malam Selasa Kliwon 23 September 2014 yang akan datang. Info akurat ini diberikan oleh Dwijosumarto (68), ahli waris yang ketempatan Cupu Kyai Panjala.
Ritual pembukaan selubung atau cupu pusaka Kyai Panjala biasanya dilakukan setiap tahun di rumah Dwijosumarto, di Dusun Mendak Desa Girisekar Kecamatan Panggang.
“Pembukaan selimut Kyai Panjala memang maju dalam bulan September. Tahun sebelumnya jatuh pada bulan Oktober,” ujar Dwijosumarto. Menurutnya, pembukaan cupu akan banyak dikunjungi warga.
Pada tahun lalu, pembukaan cupu diyakini dengan keinginan untuk mengetahui siapa calon presiden. Dwijosumarto menyampaikan bahwa di selimut Kyai Panjala ditemukan gambar tokoh wayang Petruk, yang kemudian dikaitkan dengan kisah pewayangan Petruk Dadi Ratu.
Ritual bukaan cupu yang sekarang ini, menurut informasi yang dikumpulkan kontributor KH bakal muncul ramalan siapa yang akan menjadi Bupati Gunungkidul. Mencerna makna pembukaan cupu tentu saja memerlukan kedalaman olah batin, karena wujud fisik gambar tersebut tak senantiasa dapat dimaknai secara kasat mata. (Sarwo/Jjw).
Cupu Kyai Panjala dan Ramalan Siapa Bupati Gunungkidul Yang Baru?
