Wisatawan Asal Boyolali Tiba-tiba Pingsan Lalu Meninggal di Pantai Sadranan

oleh -2011 Dilihat
oleh
Korban sedang dalam pemeriksaan di fasilitas kesehatan. (foto: dok. Polsek tepus)

TEPUS (KH),– Tanpa diketahui penyebabnya seacara pasti, seorang wisatawan yang sedang berwisata di Pantai Sadranan, Kalurahan Tepus, Kapanewon Tepus tiba-tiba pingsan dan meninggal dunia. Diketahui wisatawan yang meninggal itu bernama Suroto (51) warga Cluntang, Musuk, Kabupaten Boyolali.

Peristiwa tersebut terjadi Selasa (9/3/2021), sekitar pukul 14.30 WIB. Saat itu Suroto sedang menikmati liburan di pantai Sadranan bersama rombongan keluarganya.

Sekretaris SAR Satlinmas wilayah 2 Gunungkidul, Surisdiyanto menginformasikan meninggalnya korban terjadi secara tiba-tiba.

“Awalnya korban bermain air di pantai. Saat hendak menghindari gelombang air laut, korban kemudian menepi dan tiba – tiba jatuh pingsan,” ujar Surisdiyanto.

Keluarga bersama pedagang pantai Sadranan serta petugas SAR yang melihat korban dalam keadaan pingsan kemudian melakukan upaya pertolongan. Setelah diberi pertolongan pertama, korban tak kunjung sadar. Korban lantas dibawa ke Puskesmas Tepus 1.

Jajaran Polsek Tepus yang mendapat laporan lantas terjun melakukan upaya penelusuran secara menyeluruh mengenai peristiwa itu.

“Dalam pemeriksaan pihak Puskesmas, tim dokter menyatakan bahwa korban meninggal dunia”, lanjut Surisdiyanto

Pihak medis Puskesmas Tepus 1 menyatakan bahwa Suroyo, mengalami henti nafas, henti detak jantung, lantas meninggal dunia.

“Usai sejumlah pemeriksaan dilakukan korban kemudian dipulangkan menggunakan mobil Jenazah,” tukas Surisdiyanto. [Edi Padmo]

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar