Sudah Terdaftar 911 Peserta Lomba Lari Baron 10 K

oleh -355 Dilihat
oleh

WONOSARI. Kabarhandayani— Memperingati Hari Olah Raga Nasional (HAORNAS) XXXI Tahun 2014 di Kabupaten Gunungkidul akan dilaksanakan kegiatan massal yakni LOMBA LARI BARON 10 K kerjasama Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kab Gk bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Kab Gk dan PASI Kab Gk.
Lomba Lari Baron 10 K dengan total hadiah Rp. 36,7 juta menarik animo masyarakat untuk ikut serta dalam acara tersebut. Sampai hari Jumat (12/09) siang terdaftar ada 911 peserta; dengan rincian 630 peserta kelompok Sekolah Dasar (SD), kelompok Sekolah Menengah Pertama (SMP) ada 102 peserta, SMA/SMK ada 130 peserta. Peserta umum lokal Gunungkidul baru mendaftar 20 peserta, dan peserta dari Jateng/DIY baru 11 peserta.
“Ini yang resmi terdaftar di Dinas, belum termasuk peserta yang lewat SMS cukup banyak.” Kata Agus Mantoro Kasi Pemuda  Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul, Jumat (12/09) di ruang kerjanya.
Start Lari Baron 10 K akan digelar 20 September 2014. Semula start mau dilepas di Balai Desa Pucung, digeser ke Baros Lidul Kecamatan Saptosari, dan finish tetap di obyek wisata Pantai Baron. Para peserta yang mendaftar ke Dinas, sekaligus akan mendapatkan nomor dada. Nomer dada yang diambil sampai Jumat (12/09) ada 911 peserta.(Sarwo/Tty)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar