Selama 2017, Pemkab Gunungkidul Raih 19 Penghargaan Nasional

oleh -
oleh
Bupati Gunungkidul, Badingah, S.Sos terima penghargaan Kabupaten Peduli Hak Asasi Manusia dari Menteri Hukum dan HAM, Yasonah Laoly. foto: Humas Pemkab Gunungkidul.
iklan dprd
Bupati Gunungkidul, Badingah, S.Sos terima penghargaan Kabupaten Peduli Hak Asasi Manusia dari Menteri Hukum dan HAM, Yasonah Laoly. foto: Humas Pemkab Gunungkidul.

GUNUNGKIDUL, (KH),— Dalam waktu satu tahun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul meraih 19 penghargaan dan apresiasi tingkat nasional dari berbagai pihak. Penghargaan diberikan terkait penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan publik.

Bupati Gunungkidul, Badingah, S. Sos didampingi Wakil Bupati, Immawan Wahyudi. MH, dan Sekretaris Daerah, Ir. Drajat Ruswandono, serta beberapa pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menyampaikan terkait telah diterimanya belasan penghargaan tersebut kepada sejumlah awak media.

Selain bangga, bupati juga berharap, hal tersebut dapat menjadi pemicu semangat pemerintah daerah dan meningkatkan kepercayaan masyarakat. “Segala bentuk pencapaian pada tahun 2017 diharapkan dapat menjadi media refleksi pada roda pemerintahan tahun mendatang,” ujar Bupati, Rabu, (21/12/2017).

Penghargaan bergengsi yang berhasil diraih Gunungkidul diantanya Best Communicators 2017 kategori Pimpinan Daerah (Bupati) dari Majalah PR Indonesia dan dinobatkannya Pantai Wediombo sebagai Juara II Kategori Wisata Berselancar Terpopuler. Selain itu juga, terpilihnya Goa Jomblang sebagai Juara I kategori Wisata Unik Terpopuler menjadi penghargaan bergengsi lainnya.

iklan golkar idul fitri 2024

Badingah menerangkan, satu hal yang masih menjadi ‘PR’ di tahun 2017 yakni belum diraihnya penghargaan Adipura karena masih mendapat beberapa catatan kekurangan. Satu catatan penting yang harus mendapat perbaikan menyangkut keberadaan Suangi Besole.

“Sungai Besole saat ini terus di normalisasi sehingga diharapkan mampu mencerminkan kebersihan lingkungan yang berpengaruh terhadap penilaian Adipura,” harap Bupati.

Pihaknya optimis tahun 2018 mendatang Gunungkidul dapat memperoleh penghargaan Adipura.

Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris Daerah Gunungkidul, Ir. Drajat Ruswandono menrinci, penghargaan nasional yang lain diantaranya; Penghargaan sebagai Kabupaten Peduli HAM, Gunungkidul Sehat Swastisaba Wistara, dan Juara 1 nasional festival musik etnis.

Penghargaan lainnya; penghargaan petani Kakao berprestasi tingkat nasional, penghargaan kelompok petani kakao terbaik, penghargaan kelembagaan ekonomi petani tingkat nasional serta penghargaan inseminator tingkat nasional. (Wibowo/ Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar