PDAM Berupaya Untuk Memenuhi Kebutuhan Air di Desa Balong

oleh -3744 Dilihat
oleh
Ilustrasi. Sumber : contructionweekonline.com
Ilustrasi. Sumber : contructionweekonline.com
Ilustrasi. Sumber : contructionweekonline.com

GIRISUBO, (KH) — Sebelum musim kemarau tiba, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) berencana memasang sambungan pipa tambahan untuk memenuhi kebutuhan air bersih di Desa Balong Kecamatan Girisubo

Direktur Tekhnik  PDAM Kabupaten Gunungkidul Pratomohadi melakukan pembahasan dengan perangkat Desa Balong terkait rencana untuk mencukupi kebutuhan air di Desa Balong. Sebelum program dapat dilakukan, pihak PDAM terlebih dahulu membuat persiapan berupa tahapan-tahapan sebelum program tersebut berjalan.

“Terdapat beberapa tahapan sebelum melakukan pemenuhan kebutuhan air. Salah satunya melakukan kajian awal, kajian menengah dan survei medan,” ucapnya, Jumat, (10/04/2015).

Ia menambahkan, dalam pemenuhan kebutuhan air bersih, pihak PDAM berencana akan menggunakan sistem jalur penambahan pipa. Tentunya penambahan pipa membutuhkan biaya yang cukup besar, maka dari itu PDAM tetap berupaya untuk membantu dalam tercapainya kebutuhan air di Desa Balong.

Ia berharap kebutuhan air di Desa Balong dapat secepatnya terpenuhi. “Nantinya menggunakan gaya gravitasi untuk dapat menyalurkan air ke Desa Balong,” jelasnya.

Sementara itu, Kades Balong, Suwardiyanto mengucapkan banyak terimakasih atas perhatian PDAM dalam mencukupi kebutuhan air warga Desa Balong. “Pada musim kemarau warga Balong membeli air tangki untuk mencukupi kebutuhan air,” ucapnya.

Untuk saat ini warga Desa Balong masih mempunyai cadangan air yang ditampung pada bak yang terdapat dimasing-masing rumah warga. “Meski masih mempunyai cadangan air, namun cadangan tersebut tidak akan bertahan lama. Maka dari itu pihak desa siap membantu pihak PDAM, jika diperlukan agar kebutuhana air dapat terpenuhi,” tandasnya. (Atmaja)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar