Maya Garden : Penyedia Bibit Tanaman Hias Berusaha Tingkakan Kapasitas Usaha

oleh -2630 Dilihat
oleh
tanaman hias
Bersama Maya SIti pemilik Maya Gaeden. (dok. Rista Fauzi Dewantoro)

YOGYAKARTA, (KH),– Maya Garden di Jln. Kebun Raya No.6, Rejowinangun, Kecamatan Kotagede, Kota Yogyakarta merupakan penyedia aneka tanaman hias dan bibit tanaman sayuran. Usaha ini sudah berdiri cukup lama yakni sejak 2007.

Pendiri, Maya Siti sengaja memberikan nama usaha bidang agrobisnis dari nama depannya. Dinamika perkembangan usaha selama 11 tahun telah ia alami.

“Dulu modal sekitar Rp5 juta. Saat awal buka mengajak 2 orang sebagai karyawan,” kata Maya belum lama ini saat ditemui di kiosnya.

Beberapa kiat yang dilakukan Maya mengantarkan Maya Garden tumbuh seiring waktu berjalan. Guna meningkatkan intensitas pelayanan, Maya menambah jumlah karyawan. Dari yang sebeumnya berjumlah 2 menjadi 4 karyawan.

Ada beberapa aspek yang menunjang pertumbuhan usahanya. Antara lain, lokasi strategis dan banyak atau komplitnya ragam jenis tanaman hias serta aneka bibit sayuran yang dijual. Seperti bibit Bunga Matahari, Cocor Bebek, Sabai, Bunga Mawar berbagai macam tanaman bonsai, serta masih banyak lagi.

“Kami juga memberi pelayanan ramah kepada setiap pelanggan. Dari sejumlah potensi tadi mampu mendatangkan omset mulai Rp500.000 hingga Rp5.000.000 perharinya,” terang Maya.

Maya melanjutkan, usaha yang digeluti sempat meredup. Daya beli masyarakat yang turun akibat Pandemi COVID-19 menjadi salah satu fakornya

“Karyawan kembali berjumlah dua karena sepinya permintaan. Omset harian pun jadi Rp200 ribu saja,” lanjut Maya.

Saat ini ia rasakan geliat perekonomian mulai pulih kembali. Ia menengarainya dengan membaiknya instensitas permintaan. Meski belum signifikan peningkatan pembelian atau permintaan berangsur naik belakangan ini.

Guna mendongkrak omset dia berencana meningkatkan kapasitas bisnisnya. Diantaranya menambah koleksi stok aneka tanaman.

“Bahkan berencana menambah ruko setelah ada suntikan dana sebagai modal. Harapannya karyawan juga berani nambah lagi,” tuturnya.

Penulis : Rista Fauzi Dewantoro, Ignatius Soni Kurniawan.S.E.,M.Sc. (UST)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar