Evakuasi Korban Musibah Sadranan Telah Selesai Sore Tadi

oleh -759 Dilihat
oleh
Kondisi terakhir lokasi musibah Pantai Sadranan sebelum evakuasi ditutup. KH/Juju.
Kondisi terakhir lokasi musibah Pantai Sadranan sebelum evakuasi ditutup. KH/Juju.
Kondisi terakhir lokasi musibah Pantai Sadranan sebelum evakuasi ditutup. KH/Juju.

TEPUS, (KH) — Empat korban meninggal akibat longsornya tebing di Pantai Sadranan, Sidorejo, Tepus, Gunungkidul yang ditemukan oleh tim gabungan, tiga di antaranya sudah berhasil diidentifikasi.

Kapolres Gunungkidul AKBP Haryanto ditemui di sela melakukan pemantauan evakuasi mengatakan, tim DVI Polda DIY berhasil mengidentifikasi tiga korban, di antaranya Joko Susanto, Risa Umami, dan Deni Vinci Setiawan.

“Tiga korban sudah berhasil kita identifikasi, sementara satu jenazah masih dalam proses identifikasi , katanya, Kamis (18/6/2015).

Dia mengatakan, korban yang sudah berhasil diidentifikasi, selanjutnya akan diserahkan kepada pihak keluarga. Jenazah yang sudah diidentifikasi, seluruhnya merupakan warga Magelang.

“Untuk dua korban yang mengalami luka berat, saat ini masih mendapatkan penanganan intensif di RSUD Wonosari,” paparnya.

Koordinator tim evakuasi, Ngatno menegaskan, upaya evakuasi telah dihentikan pada pukul 15.00 WIB sore tadi. Pihaknya menyatakan korban akibat runtuhnya tebing di Pantai Sadranan, semua berjumlah 6 orang. Empat korban meninggal dan dua korban luka berat.

“Korban meninggal 4 orang, berbedag dengan informasi sebelumnya (red.,yang menyebutkan) 11 orang,” paparnya.

Dengan dihentikannya pencarian tersebut, seluruh alat berat selanjutnya akan dikembalikan. (Juju)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar