Duet Sutrisna-Ardi Dalam Pilkada Gunungkidul Bakal Diusung Koalisi Gemuk

oleh -709 Dilihat
oleh
Sutrisna Wibawa dan Mahmud Ardi Widanto (KH/ Kandar)

WONOSARI, (KH),– Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) bupati dan wakil bupati dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gunungkidul, Sutrisna Wibawa – Mahmud Ardi Widanto bakal diusung koalisi gemuk.

Sutrisna Wibawa, percaya diri menyebutkan, tiga partai yang diklaim memberikan dukungan diantaranya Gerindra, PAN dan PKS.

Sejauh ini, rekomendasi Gerindra dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) sudah turun. Sementara PAN juga telah mengeluarkan Surat Keputusan (SK) berisi penunjukan Mahmud Ardi Widanto untuk terjun dalam kontestasi Pilkada berpasangan dengan Sutrisna Wibawa.

Demikian juga rekomendasi PKS, akademisi asal Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo ini mengungkapkan, tinggal menunggu waktu turun saja.

“Masih ada lagi dukungan dari Partai Demokrat. Saat ini dalam proses komunikasi intens tim kami,” kata Sutrisna Wibawa, belum lama ini di Wonosari.

Dalam kesempatan yang sama, Mahmud Ardi Widanto mengatakan, 3 partai diantaranya PAN, PKS, dan Gerindra memiliki akumulasi 14 kursi di DPRD Gunungkidul. Jika Demokrat nanti resmi bergabung, maka totalnya ada 17 kursi. “Koalisi ini paling gemuk dalam kontestasi Pilkada Gunungkidul nanti,” kata lelaki berusia 36 tahun ini.

Ketua DPD PAN Bantul periode 2015-2020 ini memamerkan rentetan prestasi PAN ketika mengusung pasangan calon bupati – wakil bupati di Pilkada Gunungkidul. Menurutnya, dalam 3 kali Pilkada berturut-turut, calon yang diusung PAN selalu menang.

Warga Madusari, Kecamatan Wonosari, Gunungkidul ini berharap, dalam pesta demokrasi Pilkada tahun ini prestasi gemilang tersebut kembali diraih. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar