Berawal dari Hobby, Kini Agus Setyawan Laris Di-job Motret Manten

oleh -
oleh
Agus Setyawan (inset) dan salah satu hasil karya foto prewedingnya. Dok: Istimewa.
iklan dprd

Dari pengalamannya menjadi asisten fotografer tersebut, kemudian muncul keberanian Jhody untuk mencoba menawarkan diri sebagai fotografer manten kepada kenalan sebayanya yang akan menikah. Bermodal kamera Canon 500D dan peralatan seadanya miliknya, ia memberanikan menjual jasa sebagai fotografer manten. Pada waktu pertama kali menawarkan jasa pemotretan, Jhody menawarkan tarif sebesar Rp 125 ribu per roll atau per 40 gambar. Waktu itu minimal pemesanan 2 roll. Jadi, dengan harga Rp 250 ribu, pelanggan sudah mendapatkan 2 album foto dokumentasi pernikahan.

“Mungkin saat itu, saya memasang harga yang paling murah di antara teman-teman fotografer manten di Gunungkidul. Saya akui memang masih belajar. Meski murah, ternyata pelanggan benar-benar mempercayakan dokumentasi peristiwa penting mereka. Saya merasakan, setelah melalui beberapa job, para pelanggan puas hasil pekerjaan saya, sehingga saya menjadi percaya diri menekuni pekerjaan ini. Saya terus memacu belajar lebih lagi, dan berani menaikkan tarif jasa pemotretan. Seiring waktu dan meningkatnya rejeki dari nge-job, saya juga menambah dan meningkatkan kelas kamera dan perlengkapannya,” urai Jhody.

Boleh dibilang, pada saat ini Jhody sudah memiliki perlengkapan fotografi yang memadai. Saat ini Jhody memiliki 3 set kamera dengan lensa premium berikut perlengkapan fotografi komplit yang siap untuk nge-job 3 pekerjaan berbarengan. Artinya, Jhody saat ini dapat menerima 3 pekerjaan berbarengan. Untuk memenuhi pekerjaan yang berbarengan waktunya, ia mengajak rekan-rekannya menjadi fotografer manten di bawah pengelolaannya.

Menurut Jhody, para pelanggan yang mempercayakan jasa fotografi kepadanya rata-rata adalah generasi muda perantau asal Gunungkidul yang melangsungkan pernikahan di daerah asalnya. Selain dokumentasi pelaksanaan pernikahan, biasanya mereka juga meminta jasa foto prewedding. Jhody jeli menangkap peluang pasar pelanggan, ia benar-benar memanfaatkan jejaring medsos, utamanya instagram dan facebook untuk menggaet pelanggan.

iklan golkar idul fitri 2024

“Justru dari instagram dan facebook saya mendapatkan permintaan untuk memotret pernikahan atau prewed. Iya, para perantau muda asal Gunungkidul terhubung lewat tawaran saya lewat kedua medsos tersebut. Ketika mereka melihat hasil potretan saya, mereka tertarik. Di medsos saya juga tawarkan paket-paket jasa pemotretan, sehingga mereka bisa memilih mana yang sesuai dengan kebutuhan mereka,” ungkap Jhody.

Untuk paket jasa pemotretan pernikahan, saat ini Jhody menawarkan 3 paket pemotretan. Rentang penawaran harga dalam kisaran Rp 4,5 juta sampai Rp 9 juta. Paket 1: Paket Hemat berupa dokumentasi foto dan video dengan hasil album foto dan dokumentasi video dokumentasi pernikahan. Paket 2: Paket Medium berupa dokumentasi foto dan video dengan hasil wedding-book dan video dokumentasi pernikahan. Paket 3: Paket Platinum berupa dokumenasi foto dan video dengan hasil wedding-book, video dokumentasi pernikahan, dan video wedding-clip special moment.

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar