Warga di Beberapa Wilayah Terbantu Persediaan Air Telaga

oleh -6847 Dilihat
oleh
Telaga Jonge di Pacarejo Semanu sangat membantu pemenuhan kebutuhan air baku bagi warga sekitarnya. KH/Juju.
Telaga Jonge di Pacarejo Semanu sangat membantu pemenuhan kebutuhan air baku bagi warga sekitarnya. KH/Juju.
Telaga Jonge di Pacarejo Semanu sangat membantu pemenuhan kebutuhan air baku bagi warga sekitarnya. KH/Atmaja.

SEMANU, (KH) — Memasuki musim kemarau, tandon air bersih yang dimiliki warga di beberapa wilayah di Gunungkidul mulai berkurang. Beberapa warga telah kembali memanfaatkan air telaga untuk memenuhi keperluan air bersih untuk mandi dan mencuci.

Seperti di wilayah Pacarejo Semanu, warga telah merasakan berkurangnya persediaan air bersih. Mereka kembali melakukan penghematan pemakaian air di bak penampungan air hujan masing-masing. Persediaan air di bak PAH hanya diperuntukkan guna kebutuhan masak dan minum. Sementara untuk keperluan mandi dan mencuci, warga memanfaatkan air Telaga Jonge.

“Telaga Jonge sangat membantu dalam mencukupi kebutuhan air, terutama saat musim kemarau. Saat ini air masih jernih, ketika air sudah mulai berkurang akan keruh, kami membeli air dari pihak swasta,” ujar Giyono warga Jonge, Pacarejo, Semanu, Sabtu (20/06/2015).

Dia menjelaskan, warga yang tinggal di sekitar Telaga Jonge memang sudah sejak lama memanfaatkan air telaga untuk keperluan mandi dan mencuci. Hal tersebut dilakukan sebagai cara mereka mengelola penggunaan air bersih selama musim kemarau agar tercukupi.

Mulai berkurangnya stok air bersih juga dirasakan oleh Karso Rejo, warga Monggol, Saptosari . Menurutnya, dalam beberapa hari terakhir ini warga mulai berhemat menggunakan air yang ada di dalam bak penampungan.

“Warga menggantungkan dari hujan yang ada pada bak tampungan. Sudah hampir sebulan ini tidak ada lagi. karena itu kami mulai berhemat air,” ujarnya.

Ia menambahkan, cadangan air bersih yang dimiliki dalam tampungan saat ini hanya tinggal separuh saja. Untuk kebutuhan mandi dan mencuci, warga memanfaatkan air telaga Gandu.

“Air ditelaga gandu jernih bahkan tidak jarang warga menggunakan air untuk keperluan memasak,” imbuhnya. (Atmaja).

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar