Susul 3 Partai Pengusung, Gerindra Serahkan SK ke Sutrisno-Ardi

oleh -1889 Dilihat
oleh
Penyerahan SK dari Partai Gerindra ke Sutrisna Wibawa-Mahmud Ardi Widanta. (KH/Kandar)

KARANGMOJO, (KH),— Jelang pendaftaran Bapaslon Bupati Wakil Bupati ke KPUD, Partai Gerindra serahkan Surat Keputusan (SK) ke pasangan Sutrisna Wibawa-Mahmud Ardi Widanto, Kamis (3/8/2020) malam.

SK diserahkan Sekretaris DPD Gerindra DIY, Dharma Setiawan didampingi Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Gunungkidul, Purwanto di Joglo Sokoliman, di Bejiharjo, Karangmojo, Gunungkidul. Dalam agenda penyerahan tersebut digelar pengajian yang dilanjutkan pagelaran wayang kulit dengan lakon Semar Mbagun Khayangan.

“Partai Gerindra telah memutuskan untuk menyerahkan amanah ke mereka,” kata Dharma.

Disampaikan, sebelumnya Partai Gerindra telah memutuskan untuk menyerahkan amanah mereka dengan mengeluarkan surat rekomendasi pertama ke Sutrisno Wibowo untuk menjadi calon Bupati Gunungkidul.

Bersama Purwanto, Sutrisna Wibawa diperintahkan untuk berkomunikasi dengan partai lain untuk membangun koalisi. Kemudian muncul surat rekomendasi kedua yang menyebutkan ada pasangan calon bupati Prof Sutrisno dan Wakil Bupati Mahmud Ardi Widanta hingga kemudian terbit SK.

Mundurnya waktu penyerahan SK Gerindra, sebagaimana disampaikan Purwanto, berkaitan dengan adanya beberapa perubahan diinternal DPP, yang menetapkan Prabowo tetap memimpin Gerindra.

Sementara itu, bakal calon bupati, Sutrisna Wibawa di hapadan masyarakat Bejiharo, memohon dukungan dan doa atas niatnya mencalonkan diri dalam Pilkada Gunungkidul. Adapun pagelaran wayang merupakan permulaan deklarasi yang digelar, Jum’at (4/9/2020).

“Mohon dukungan dan doa, semoga niat kami dalam pencalonan bupati lancar,” harap Sutrisna. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar