Sempat Dicari, Bocah Usia 9 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia di Sungai

oleh -4807 Dilihat
oleh
Ilustrasi tenggelam
Ilustrasi tenggelam.

GUNUNGKIDUL, (KH),– Tragis, bocah berusia kurang lebih 9 tahun, Ipnu Harjuna ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, Selasa, (31/5/2022) malam.

Jenazah pelajar yang diinformasikan masih duduk di bangku kelas 2 Sekolah Dasar (SD) itu ditemukan tenggelam di kawasan Kali atau Sungai Gowang di Kalurahan Giring, Kapanewon Paliyan, Gunungkidul.

Dari informasi yang dihimpun, sebelumnya anak yang tinggal di Kalurahan Karangasem, Paliyan, Gunungkidul itu meninggalkan rumah menaiki sepeda kayuh sekitar pukul 14.00 WIB.

Diperoleh informasi pula, bersama rekannya dia ingin pergi ke warung. Namun, hingga petang Ipnu tak pulang ke rumah.

Informasi lain yang dikumpulkan pihak berwajib menyebutkan, Ipnu pergi sengaja ingin berenang di Kali Gowang.

Sememtara itu, dalam pencarian, keluarga dan warga menemukan sepeda korban berada di pinggir sungai. Penyisiran di dalam sungai pun dilakukan.

Lurah Karangasem, Sigit Purnomo membenarkan perihal sempat hilangnya anak yang tinggal di wilayahnya itu. Hingga malam dia turut memantau dan melakukan pencarian.

“Benar, tadi ikut dalam pencarian di Kali Gowang,” katanya singkat saat dihubungi sebelum jenazah Ipnu ditemukan.

Usai ditemukan di dasar sungai, jenazah kemudian dievakuasi ke RSUD Wonosari. (Bara)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar