“Penerangan dengan lampu hiasan tujuannya untuk menambah keindahan saat malam hari di titik nol dan taman tetap terjaga,” katanya, Jumat (8/05/2015).
Ia menjelaskan pembangunan yang dilakukan tidak hanya titik nol saja, melainkan akan dipercantik dengan menambah sebuah taman yang berada di depan halaman kantor Pemerintahan Daerah Kabupaten Gunungkidul. Ia berharap agar warga juga ikut berperan dalam menjaga keindahan dan kebersihan, saat taman sudah bisa digunakan untuk umum.
“Saat ini pembangunan sudah hampir selesai. Harapannya pada Tanggal 27 Mei 2015 mendatang pekerjaan sudah rampung dan titik nol menjadi salah satu tempat baru yang menjadi ciri khas Kabupaten Gunungkidul,” tandasnya. (Atmaja)