
TANJUNGSARI, (KH),– Berada sekitar 500 meter ke arah barat dari Pantai Sepanjang, Pantai Nglolang merupakan destinasi wisata yang masih tergolong sepi. Sehingga keberadaannya sangat cocok untuk camping.
Ketua Pokdarwis Pantai Nglolang, Heri Radu (54) belum lama ini mennyampaikan, kondisi pantai masih minim pengunjung. Suasananya cenderung lebih tenang dan nyaman sehingga cocok untuk kegiatan camping bersama teman atau komunitas.
Ada spot camping di atas tebing. Tenda dome juga memungkinkan didirikan di bibir pantai saat air laut sedang surut. Wisatawan tak perlu repot-repot membawa tenda sendiri, sebab Pokdarwis telah menyiapkannya. Perlengkapan tenda dan peralatan out dor lainnya telah disediakan Pokdarwis.
Jika ingin menginap di bangunan permanen serta menggelar kegiatan di aula, pihaknya juga sudah menyediakan. Ada setidaknya 5 kamar dengan fasilitas kamar mandi yang menjadi satu dengan aula. Sarana perlengkapan acara seperti tikar dan soudsystem juga tersedia.
“Kamar dapat disewa dengan biaya antara Rp. 300 hingga Rp. 500 ribu. Untuk paket rombongan biayanya mulai dari Rp. 2 jutaan,” terang Radu.
Dalam waktu dekat pihaknya bersama anggota Pokdarwis akan melakukan perbaikan akses jalan menuju pantai yang berada di Kecamatan Tanjungsari ini. Harapannya wisatawan lebih nyaman saat melintas memasuki pantai.
Masih di kawasan Pantai Nglolang, adanya rongga tebing yang menembus ke pantai dapat dipilih sebagai spot foto yang eksentrik. Namun jika ingin berfoto di area ini wisatawan harus sangat berhati-hati. (Kandar)