Libur Akhir Tahun, Gatot Tiwul Yu Tum Genjot Produksi

oleh -
oleh
Pusat Oleh-oleh Yu Tum
iklan dprd
Pusat Oleh-oleh Yu Tum
Pusat Oleh-oleh Yu Tum, Foto: KH/ Maria Anjani

WONOSARI, (KH)– Produsen oleh-oleh khas Gunungkidul mengaku kebanjiran pesanan dan pembelian produk berbahan dasar ketela pada libur natal dan tahun baru ini. Mengantisipasi banyaknnya permintaan Pusat oleh-oleh Khas Gunungkidul Yu Tum menggenjot jumlah produksi hingga dua kali lipat dari produksi biasannya.

“Kenaikan jumlah pembeli sudah terjadi sejak H-2 Natal, sementara kita menggenjot jumlah produksi sejak H-1 Natal,” ucap Slamet, pemilik Toko Yu Tum, Senin (28/12).

Dijelaskan Slamet, dalam keadaan normal, toko mereka hanya mampu memproduksi sebanyak 80 hingga 100 kilogram tiwul matang per hari sementara di pekan libur kali ini pihaknya produksi hingga 200 kilogram tiwul matang.

Untuk jenis oleh-oleh gatot, Slamet menjelaskan pihaknya biasa memproduksi 150 kilogram gatot matang, namun di minggu ini Yu Tum memproduksi sedikitnya 250 kilogram gatot matang.

iklan golkar idul fitri 2024

Kenaikan jumlah produksi tidak hanya di dua jenis makanan khas Gunungkidul tersebut. Gethuk goreng yang merupakan jenis baru oleh-oleh di Gunungkidul juga dikatakan laku dijual.

“Gethuk juga begitu, produk baru itu sekarang kita berani produksi 50 kilogram padahal biasannya hanya 20 kilogram sehari,” imbuhnya. (Maria Anjani)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar