Identitas Mayat di Pantai Ngedan Saptosari Terkuak

oleh -2894 Dilihat
oleh
mayat dari Pantai Ngedan diantar ke RSUD Wonosari. (dok SAR Satlinmas Wil II)

SAPTOSARI,(KH)— Identitas mayat laki-laki yang ditemukan wisatawan di perairan Pantai Ngeden, Kalurahan Krambilsawit, Kapanewon Saptosari, Kamis (17/09/2020) terkuak.

Berdasar laporan Humas Basarna DIY, Pipit Eriyanto, jasad yang sebelumnya tak diketahui identitasnya itu ternyata merupakan nelayan yang mengalami kecelakaan laut di perairan pantai di Jatikontal, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

“Sebelum terkonformasi, didapat informasi bahwa dari wilayah Jatikontal, tepatnya tanggal 8 September lalu ada kecelakaan laut,” terang Pipit dalam laporan.

Selanjutnya pihaknya melakukan koordinasi dan melalukan komunikasi dengan SAR Rescue yang bertugas di wilayah kecelakaan laut terjadi.

Ciri-ciri fisik serta pakaian yang dikenakan bersamaan juga dicocokkan menurut keteranga keluarga yang anggota keluarganya hilang dalam kecelakaan laut di Jatikontal.

“Pihak keluarga meyakini, jasad yang ditemukan merupakan keluarganya yang hilang sejak 8 September lalu,” imbuh Pipit.

Adapun jasad tersebut diketahui bernama Sager Abdul Azis (18) warga Patok, Jatimalang, Purworejo. Korban tenggelam saat hendak mendarat usai melaut pada Selasa, 8 September 2020. Tim pencari gabungan sebetulnya telah menghentikan upaya pencarian karena telah 7 hari dilakukan. (Red)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar