Daihatsu Yogya Bersama Lintas Instansi dan Komunitas Dukung Percepatan Vaksinasi di Gunungkidul

oleh -1090 Dilihat
oleh
vaksinasi
Peserta vaksinasi massal mendapat suntikan Vaksin Jenis Sinovac. Vaksinasi massal digelar Astra Daihatsu Motor Cabang Yogyakarta bersama berbagai lembaga dan komunitas. (KH/Kandar)

GUNUNGKIDUL, (KH),– Target vaksinasi di Gunungkidul terus dikejar. Banyak pihak ikut terlibat dalam penyelenggaraan vaksinasi massal agar herd immunity segera terwujud.

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) bekerjasama dengan Kedaulatan Rakyat didukung Pakualaman, Pemkab Gunungkidul, Lingkar Komunitas Handayani, Komunitas Loro Blonyo PKK Gunungkidul, dan lain-lain menggelar ‘Vaksinasi Sedulur Daihatsu Yogyakarta 2021’ di Kapanewon Gedangsari, Senin (27/9/2021).

Kepala Seksi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P2PM), Dinkes Gunungkidul, dr Dyah Prasetyo Rini mengatakan, ada beberapa wilayah kapanewon yang capaian vaksinasinya masih rendah, yakni Gedangsari dan Tepus.

“Vaksinasi massal kali ini menyasar kapanewon yang capaian vaksinasinya masih rendah,” kata dr Dyah disela pelaksanaan vaksinasi di kawasan Gubug Gede Ngalang, Gedangsari, Gunungkidul.

Selain di Kalurahan Ngalang, bersamaan vaksinasi juga digelar di Kalurahan Serut. Vaksin jenis Sinovac yang disediakan totalnya 1000 dosis untuk tahap pertama. Pembagiannya, 600 dosis di Kalurahan Ngalang, sementara sisanya untuk Kalurahan Serut.

Pihaknya menambahkan, target capaian vaksinasi hingga 70 persen di Gunungkidul diharapkan selesai akhir tahun ini. Vaksinasi massal yang digelar seperti yang terlaksana hari ini diakui sangat membantu target pencapaian.

HRGA PT Astra Daihatsu Motor Yogyakarta, Agus Alip Suroto. (KH/Kandar)

HRGA PT Astra Daihatsu Motor Yogyakarta, Agus Alip Suroto mengatakan, vaksinasi massal digelar dalam rangka membantu pemerintah mengejar target pencapaian vaksinasi.

“Harapannya target tercapainya herd immunity segera terwujud, sehingga aktivitas masyarakat utamanya aktivitas ekonomi kembali pulih,” harap Agus.

Senada dengan Agus, Kepala Cabang ADM Yogyakarta, Greg Sigit Suryanto juga berharap, semakin banyak masyarakat yang dimudahkan mengakses vaksin sehingga kekebalan komunal segera terbentuk di DIY.

Vaksinasi Sedulur Daihatsu Yogyakarta 2021 akan dilaksanakan dua tahap. Tahap pertama bulan September kemudian yang ke dua Bulan Oktober mendatang. Selain di Gunungkidul, kegiatan yang sama juga digelar di tiga kabupaten lain di DIY, yakni Sleman, Bantul dan Kulonprogo. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar