WONOSARI, (KH),– Palang Merah Indoensia (PMI) Gunungkidul menargetkan dana terhimpun pada Bulan Dana PMI tahun ini sebanyak Rp. 450 juta. Target tersebut disampaikan Kepala PMI Gunungkidul, Iswandoyo MSi, pada pencanangan BUlan Dana PMI di Ruang Rapat 1 Setda Gunungkidul, Kamis (12/3).
Iswandoyo mengungkapkan, berdasar evaluasi penyumbang dana terbesar selama ini berasal dari masyarakat yang dihimpun melalui pemerintah desa dan para pelajar.
“Di luar itu ada dari retribusi, Aparatur Sipil Negara (ASN), seluruh pejabat, TNI, Polri dan berbagai pihak yang diatur dalam ketentuan,” kata dia.
Pencanangan bulan dana PMI, kata Iswandoyo sedianya secara terus menerus untuk melakukan peningkatan layanan kepada masyarakat. “Diantaranya ikut melakukan penanganan bencana, penyediaan stok darah hingga moderinsasi peralatan,” imbuhnya.
Sementara itu, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Drs Sigit Purwanto mengatakan, momentum Bulan Dana PMI merupakan upaya untuk menggalang dana sosial kemanusiaan dari komponen masyarakat.
“Sehingga diperlukan dukungan bersama. Harapannya dengan tercapainya target, dapat lebih membantu berbagai program kerja yang akan menyentuh masyarakat,” kata dia. (Kandar)