BMKG DIY Gelar Sekolah Lapang Iklim Bagi Petani Gunungkidul

oleh -2077 Dilihat
oleh
Sekolah Lapang Iklim dari BMKG DIY di Gunungkidul. (KH)

RONGKOP, (KH),– Agar pengetahuan petani mengenai cuaca dan iklim meningkat, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) DIY menggelar Sekolah Lapang Iklim (SLI) Operasional di Gunungkidul Selasa, (11/08/2020).

SLI diikuti kelompok tani Sumber Rejeki di Dusun Tirisan, Karangwuni, Rongkop, Gunungkidul. Kepala Stasiun Klimatologi BMKG Sleman, Reni Kraningtyas SP MSi, mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan guna meningkatkan pengetahuan masyarakat terkait informasi cuaca dan iklim.

“SLI Operasional dilaksanakan mencakup teori dan praktik. Petani nanti dapat lebih beradaptasi dengan cuaca kemudian menyesuaikan usaha pertaniannya,” kata Reni Kraningtyas SP MSi.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala DPP Gunungkidul, Bambang Wisnubroto menilai, kegiatan SLI sangat membantu petani dalam peningkatan produktivitas hasil pertanian.

“Para petani dapat memahami mengenai tanaman yang cocok jika terjadi iklim atau cuaca tertentu,” terang Bambang.

Sehingga, sambung Bambang, dengan kompetensi petani yang meningkat, kesejahteraan petani utamanya dari usaha tani secara otomatis juga lebih baik. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar