Bersih Desa Wonosari 2015 Berlangsung Meriah

oleh -
oleh
Reog Pranama Gadungsari dalam Rasulan Desa Wonosari
iklan dprd
Reog Pranama mengambil Gunungan di padukuhan Gadungsari.KH/Bara
Reog Pranama mengambil Gunungan di padukuhan Gadungsari.KH/Bara

WONOSARI, (KH)—Bersih Desa atau Rasulan di Desa Wonosari Kecamatan Wonosari tahun ini berlangsung lebih meriah dibandingkan tahun lalu.Diadakannya kirab budaya yang melibatkan seluruh warga 7 padukuhan membuat Rasulan tahun ini semarak.

Agus Darmanto,sekretaris desa Wonosari mengatakan,tahun 2014 yang lalu kirab budaya hanya diikuti oleh perwakilan masing-masing padukuhan yang mengarak gunungan,sehingga jumah peserta kirab budaya hanya sedikit.Untuk tahun ini semua warga di desa Wonosari mengikuti kirab budaya.

“Dari laporan yang kami terima,untuk tahun 2015 ini kirab budaya diikuti sekitar 5000 peserta dari seluruh padukuhan yang ada di desa Wonosari,” katanya.

Agus menambahkan,kirab budaya rasulan tahun ini akan dimulai pada pukul 12.30 wib dari Alun-alun Pemda menuju Balai Desa Wonosari.Pelepasan peserta dari alun-alun pemda akan dilakukan oleh Camat Wonosari.Bupati dan Muspida akan menyaksikan kirab budaya dari panggung kehormatan di depan pasar Argosari.(Bara)

iklan golkar idul fitri 2024

 

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar