Akibat Hubungan Arus Pendek Listrik, Rumah Di Piyaman Terbakar

oleh -
oleh
Rumah terbakar di Piyaman, Wonosari. KH.
iklan dprd

WONOSARI, (KH),– Diduga karena hubungan arus pendek, sebuah rumah di Padukuhan Ngemplek RT 04/RW 09, Desa Piyaman, Kecamatan Wonosari terbakar, Rabu, (11/9/2019) pada pukul 11.00 WIB.

Berdasar informasi dari lokasi kejadian, rumah tersebut dikontrak oleh sepasang suami istri bernama Saniyo dan Ima.

Warga setempat, Rubini menceritakan, mulanya ia mendengar suara ledakan sebanyak dua kali. Setelah ia mencari tahu diperoleh informasi dari adiknya bahwa telah terjadi kebakaran.

“Warga kemudian bergotong-royong berusaha memadamkan api dengan alat seadanya,” ujar dia.

iklan golkar idul fitri 2024

Disebutkan, berbagai perabotan isi rumah sebagian telah terbakar sijago merah. Beruntung sepeda motor milik korban berhasil diselamatkan.

Selain berjibaku memadamkan api, warga juga melaporkan peristiwa tersebut ke pihak terkait. Petugas pemadam kebakaran yang datang kemudian memadamkan sisa-sisa api yang berangsur mengecil.

Dari penelusuran yang dilakukan, api diduga bersumber dari hubungan arus pendek dari alat penanak nasi elektrik, rice cooker. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar