“Laporan mengenai hutan terbakar yang tepat berada di pinggir jalan segera kami tindaklanjuti,” ujarnya.
Sebelum petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi pihaknya bersama warga berupaya memadamkan api dengan alat seadanya. Api kemudian baru dapat dipadamkan setelah dua unit mobil milik petugas pemadam dikerahkan.
“Setidaknya 5 hektar hutan kayu putih terbakar. Belum diketahui penyebabnya,” imbuhnya.
Sebelum meninggalkan lokasi kebakaran, anggota Polsek Nglipar dan petugas pemadam kebakaran beserta masyarakat melakukan penyisiran untuk memastikan bahwa api sudah benar-benar padam. (Kandar)