Wisatawan Dan Pemilik Persewaan Body Board Tenggelam Terseret Rip Current Pantai Slili

oleh -
oleh
Pencarian dua korban terseret arus rip current Pantai Slili. (SAR Satlinmas)
iklan dprd

TEPUS, (KH),– Kecelakaan laut akibat terseret rip current menimbulkan dua korban tenggelam terjadi di Pantai Slili, Desa Sidoharjo, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, Rabu, (18/12/2019).

Koordinator SAR Satlinmas Wilayah II Gunungkidul, Marjono menyebutkan, musibah terjadi pada pukul 15.30 WIB. Kecelakaan laut mengakibatkan seorang wisatawan, Ahmad Mustofa (20), mahasiswa IAIN Salatiga dan pemilik persewaan body board, Pardi (43) warga Desa Sidoharjo, Tepus, Gunungkidul masih dalam pencarian.

“Mulanya wisatawan bermain body board di area rip current. Korban kemudian terseret rip current dan terlepas dari body board,” ujar Marjono.

Wisatawan asal Wonosegoro, Boyolali, Jateng tersebut lantas tenggelam. Melihat wisatawan tenggelam, Pardi berusaha menolong dengan berenang menuju lokasi wisatawan tenggelam. Nahas, Pardi justru ikut terseret kuatnya arus rip current hingga tenggelam.

iklan golkar idul fitri 2024

Petugas SAR Satlinmas setempat hingga petang berusaha mencari keberadaan korban. Regu penyelamat setidaknya mengerahkan 4 kapal jukung sekaligus tim selam.

“60 personil diterjunkan, korban masih dalam pencarian,” terang Marjono. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar