
SEMIN. (KH)— Tragedi bunuh diri secara gantung diri kembali terjadi di Gunungkidul, Selasa, (6/2/2017). Diinformasikan pelaku gantung diri merupakan warga Kecamatan Semin.
Berdasar laporan Polsek Semin, Sukimin (47) meninggal dunia setelah gantung diri. Pelaku melakukannya diduga karena sakit yang diderita tidak kunjung sembuh.
“Pelaku melakukan bunuh diri diduga karena depresi atas sakit gula yang tidak kunjung sembuh,” jelas Kapolsek Semin, AKP Sriyadi.
Lanjutnya, kejadian diketahui pertama kali oleh anaknya, Aprilia pada pukul 05.00 WIB. Diawali setelah Aprilia berupaya mencari pelaku karena tidak berada di tempat tidurnya. Pencarian di luar rumah membuahkan hasil, ayahnya didapati telah gantung diri di pilar atap rumah/ blandar salah satu sudut rumah.
Setelah anggota Polsek melakukan pemeriksaan bersama tim medis, tidak ditemukan adanya tanda penganiayaan, sehingga dipastikan pelaku meninggal bunuh diri. (Kandar)