Ratusan Anggota Kodim 0730 Gunungkidul Melakukan Cek Urine

oleh -830 Dilihat
oleh
Tes urine yang dilakukan oleh 100 anggota Kodim 0730 Gunungkidul dilkakukan mendadak. KH/ Wibowo.
Tes urine oleh 100 anggota Kodim 0730 Gunungkidul dilakukan mendadak. KH/ Wibowo.

WONOSARI, (KH),— Secara mendadak Kodim 0730 Kabupaten Gunungkidul mengelar pengecekan urin kepada 100 anggota. Tes yang dilakukan, Senin (11/12/2017) tersebut digelar untuk mencegah keterlibatan dalam peredaran dan penyalahgunaan narkoba oleh anggota.

Dikatakan Komandam Kodim 0730 Gunungkidul, Letkol Infantri Muhammad Taufik Hanif, pengecekan tersebut digelar secara mendadak tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

“Tes urin ini digelar usai jajaran Kodim 0730 Gunungkidul menggelar apel luar biasa,” ujar Komandam Kodim 0730 Gunungkidul, Letkol Infantri Muhammad Taufik Hanif.

Muhammad Taufik Hanif menegaskan, anggota yang diketahui positif menggunakan narkoba maka akan mendapat tindakan tegas. “Tapi hasil test hari ini semuanya negatif,” terangnya.

Berdasar pantauan, test urin yang di mulai sejak pukul 08.30 WIB tersebut berjalan lancar. Anggota yang hendak melakukan pengecekan berjumlah100 anggota terlebih dahulu mengisi daftar hadir dan mengambil wadah sesusai dengan nomer pada botol kecil yang sudah disiapkan.

Sementara tu, Pasi Intel Kodim 0730 Cbh Timous Subanu menambahkan, test urin tersebut diikuti seluruh jajaran baik Perwira, Tantama dan Bintara. Pengecekan juga dilakukan pada Aparatur Sipil Negara (ASN) sebanyak 5 orang.

Menurut Cbh Timous Subanu Pengecekan urin dijajaran Kodim 0730 Gunungkidul dilaksnakan rutin setiap triwulan sekali untuk mengantisipasi keterlibatan anggota dalam penyalahgunaan narkoba. (Wibowo)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar