Pedagang Sapi di Gunungkidul Tewas Diduga Kena Tendangan Sapi

oleh -935 Dilihat
oleh
sapi
Sapi (ilustrasi).

GUNUNGKIDUL, (KH),– Warga Kalurahan Botodayaan, Kapanewon Rongkop, Kabupaten Gunungkidul menemui ajal usai diduga kena tendangan sapi. Pria berinisial S (40) tersebut merupakan pedagang hewan ternak. Yang bersangkutan mengalami musibah pada Kamis, (6/6/2024) lalu sehabis membeli sapi.

Kapolsek Rongkop, AKP Wasdiyanto membenarkan informasi tersebut. Berdasar keterangannya, sebelum kejadian, korban membeli hewan ternak dengan tujuan sebagai persiapan hari kurban. S pun berniat menurunkan sapi dari kendaraan roda empat pengangkut.

“Sapinya diinformasikan berukuran besar. Korban secara tak sengaja tertendang atau diserang dengan tanduk di bagian dada,” terangya Minggu (9/6/2024).

Kapolsek melanjutkan keterangan, selepas insiden, korban tak sadarkan diri. Korban lantas dibawa ke rumah sakit guna mendapat perawatan medis.

“Diinformasikan juga, korban mengalami cidera serius di bagian dada. Ada tulang di bagian dada yang patah,” terang AKP Wasdiyanto.

Hewan ternak yang dibeli dari wilayah Semanu itu membawa petaka bagi S. Selepas diperiksa tenaga medis, nyawanya tak bisa diselamatkan.

Keluarga menerima peristiwa itu sebagai musibah. Jasad korban segera dikebumikan sehari setelah peristiwa nahas itu terjadi. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar