Mengaku Kepepet Lalu Curi Kotak Infak, Seorang Warga Babak Belur

oleh -357 Dilihat
oleh
Kriminalitas
Petugas kepolisian mengamankan pelaku pencurian kotak infak. (dok. Polsek Wonosari)

WONOSARI, (KH),– Seorang warga Kalurahan Candirejo, Kapanewon Semin, berinisial T (38) tertangkap basah mencuri kotak infaq di Masjid Nurul Iman yang berada di Padukuhan Kemorosari 2, Kalurahan Piyaman, Kapanewon Wonosari, Gunungkidul, Senin (16/8/2021).

Akibat perbuatannya T (38), sebelum diamankan oleh petugas dari Polsek Wonosari babak belur dihajar oleh warga yang menangkapnya.

Dalam pemeriksaan awal, T mengaku sudah dua kali melakukan aksinya. Dia nekat mencuri kotak infaq karena kesulitan ekonomi.

“Uang hasil mencuri itu akan dia gunakan untuk membeli kebutuhan hidup sehari-hari,” kata Kapolsek Wonosari AKBP Mugiman melalui Kanit Reskrim Polsek Wonosari Iptu Sofyan Senin (16/8/2021),

Disebutkan, aksi pencurian terjadi sekira pukul 14.00 WIB. “Seorang warga merasa curiga melihat gerak gerik pelaku saat berada di dalam masjid yang berpura-pura sedang melaksanakan ibadah Sholat,” terang Iptu Sofyan.

“Karena gerak gerik pelaku mencurigakan, warga kemudian melakukan pengintaian dan melihat pelaku mencuri kotak infaq dengan cara dicongkel,” lanjut Sofyan lagi.

Mengetahui pelaku melakukan aksinya, warga kemudian ramai-ramai menangkap pelaku. Karena kemarahan warga, T sempat mendapat beberapa pukulan, sehingga T babak belur. Warga yang lain kemudian berinisiatif melaporkan kejadian ini ke Polsek Wonosari.

Polsek Wonosari segera menerjunkan anggotanya untuk mengamankan pelaku ke Mapolsek Wonosari.

Dalam penyelidikan, T mengaku melakukan pencurian dengan menyasar kotak infaq sudah sebanyak dua kali. Saat ini pelaku diamankan dengan sejumlah barang bukti berupa kotak Infaq dan sejumlah uang.

“Pelaku dijerat dengan pasal 363 KUHP tentang pencurian,” pungkas Iptu Sofyan. (Edi Padmo)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar