KWT Sido Agung Playen Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik

oleh -
oleh
Pembukaan pelatihan pembukaan pelatihan pembuatan pupuk organik. KH.
iklan dprd
Pembukaan pelatihan pembukaan pelatihan pembuatan pupuk organik. KH.

PLAYEN, (KH),– Kelompok Wanita Tani (KWT) Sido Agung di Desa Bleberan, Kecamatan Playen, Gunungkidul, DIY menggelar pelatihan pembuatan pupuk organik, Sabtu, (2/2/2019). Pelaksanaan pelatihan tersebut mendapat dukungan dari Dompet Dhuafa dan BMT Ummat.

Ketua KWT Sido Agung Sri Kustini mengatakan, selain pelatihan pembuatan pupuk organik juga dilaksanakan pelatihan pembuatan wedang uwuh dan budidaya serta pembuatan produk herbal jahe. Dirinya berharap kedepan upaya yang dilakukan dapat megurangi angka kemiskinan di wilayah setempat.

“Kami juga akan membuat oleh-oleh khas sebagai buah tangan wisatawan yang datang ke Gunungkidul,” terangnya.

Pada kesempatan pembukaan pelatihan, Bupati Gunungkidul, Badingah sangat mengapresiasi digelarnya pelatihan pembuatan pupuk organik dan usaha bidang pertanian serta perkebunan.

iklan golkar idul fitri 2024

“Walaupun Gunungkidul konsentrasi mengangkat sektor pariwisata, namun tidak akan melupakan sektor pertanian sebagai tulang punggung pembangunan Kabupaten Gunungkidul,” tegas Badingah.

Menurutnya, Pemkab Gunungkidul akan tetap mendukung apa yang menjadi inisiatif dan usulan dari petani. Selama memungkinkan akan difasilitasi dengan skala prioritas.

Pihaknya berharap, kedepan KWT akan mendukung pembangunan secara berkesinambungan. Bupati juga menginginkan generasi muda dapat meneruskan dan mau bergerak pada bidang pertanian.

“Saya akan meminta kepada OPD terkait agar melakukan komunikasi dengan generasi muda agar mau terjun pada bidang pertanian,” kata Badingah.

Bupati meminta kepada masyarakat apabila memiliki inisiatif atau usulan agar dapat disampaikan kepada kepala desa. Lantas usulan tersebut supaya disampaikan melalui Musrenbang. Namun tetap saja mempertimbangkan skala prioritas. Usulan akan lebih diutamakan jika realisasi programnya dapat mengurangi kemiskinan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar