Kapolda DIY Himbau Warga Tak Terpancing Isu Di Medsos Soal Polemik Pemilu

oleh -3697 Dilihat
oleh
Rangkaian kegiatan Safari Tarawih Kapolda DIY dan Danrem 072/ Pamungkas di Polres Gunungkidul. foto: Humas Polres Gunungkidul.

GUNUNGKIDUL, (KH),– Kapolda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Irjen Pol Drs. Ahmad Dofiri, M.Si , mengingatkan masyarakat, bahwa Indonesia telah memiliki sistem kenegaraan, masing-masing komponen sudah ada yang bertanggung jawab.

“Termasuk dalam hal pemilihan umum (Pemilu), sudah ada penyelenggara Pemilu yakni KPU dan Bawaslu,” tandasnya. Hal tersebut disampakan disela kegiatan Safari Tarawih bersama Danrem 072/Pamungkas, Brigjen TNI Muhammad Zamroni, S.I.P., di Mapolres Gunungkidul, Kamis, (16/5/2019).

Pihaknya meminta semua masyarakat untuk bersikap dewasa dalam menanggapi Polemik Pemilu jelang penetapan atau rekapitulasi hasil oleh KPU pusat akhir bulan ini.

“Jangan terpancing isu-isu yang beredar di media sosial, toh sekarang masih proses dan silahkan ditunggu penetapan oleh KPU,” tegasnya.

Pihaknya menegaskan, bahwa penyelenggara Pemilu sudah melaksanakan Pemilu memulai dari tingkap TPS, PPS, PPK, dan KPU kabupaten, Propinsi hingga pusat sesuai aturan. Masing-masing jenjang sudah ada saksi dan penyelenggara Pemilu itu sendiri.

“Itu yang menjadi acuan kita, kita ikuti saja apa yang sudah menjadi kewajiban dan tugas penyelenggaraan Pemilu,” pinta Irjen Pol Drs. Ahmad Dofiri

Pihaknya mengaku tidak anti dengan adanya sekelompok masyarakat yang ingin menyuarakan pendapat atau aspirasi. Hanya saja jangan emosional sehingga semua bisa saling menjaga.

Ditanya kondisi keamanan di Yogyakarta jelang penetapan hasil Pemilu, pihaknya memastikan bahwa kondusifitas masih terjaga. “DIY masih kondusif dan aman,” ungkap dia.

Disela kegiatan juga dilaksanakan pemberian tali asih kepada anak yatim oleh Danrem 072/Pamungkas dan Kapolda DIY.

Sementara itu, dalam kesempatan tausiyah, Habib Muhammad Bin Yahya Baraqbah menyampaikan, bahwa kebersamaan antara ulama dan umaro, sinergi TNI dan Polri serta semua masyarakat dapat mendukung dan membantu tugas putra-putri terbaik bangsa.

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar