Desa Kanigoro Seleksi Perangkat Desa

oleh -5386 Dilihat
oleh
Peserta sedang mengikuti ujian. Foto : Kandar
Peserta sedang mengikuti ujian. Foto : Kandar
Peserta sedang mengikuti ujian. Foto : Kandar

SAPTOSARI, (KH) — Untuk mengganti Kepala Bagian Pemerintahan dan Kepala Bagian Ekonomi Pembangunan yang habis masa jabatannya, Desa Kanigoro mengadakan seleksi ujian kepada 7 peserta yang melamar, Kamis, (29/1/2015).

“5 pelamar untuk menggantikan Susanto sebagai Kabag Pemerintahan, dan 2 pelamar lain akan menggantikan Parjono selaku Kabag ekonomi pembangunan yang lama,” tutur Santoso, S Pd, Kades Kanigoro.

Ia menyampaikan, ujian seleksi kali ini banyak didominasi oleh pemuda. Diharapkan seluruh pelamar mempunyai kemampuan di bidang teknologi sebagai penunjang kinerja, seperti halnya komputer. Selain itu pihak desa juga secara sekilas mengamati riwayat kelakuan serta kiprah masing-masing peserta di masyarakat,  sebelum akhirnya mengikuti ujian selekai kali ini.

Bambang, salah satu panitia seleksi menyebutkan, nama-nama pelamar yang mengikuti ujian seleksi di antarannya, Likik Tri Sumisto, Maryana Sri Rahayu, Eva Yulianti, Rohmad Subari dan Suhadiono. Kelimannya akan bersaing mengisi jabatan Kabag Pemerintahan.

Kemudian pelamar bernama Sugeng Riyanto dan Feri Lusika Ambarwanto mengikuti seleksi posisi Kabag ekonomi dan pembangunan. “Selain menyelesaikan ujian soal, keseluruhan mengikuti tes komputer,” jelas Bambang.

Pelaksanaan ujian dilaksaakan di aula balai desa setempat, dimulai pukul 09.00 WIB hingga selesai. Peserta diberikan waktu 45 menit untuk menyelesaikan 70 butir soal yang berkaitan dengan pengetahuan umum dan teknis pemerintahan desa.

“Siapapun yang lolos, semoga mempunyai semangat tinggi untuk mengabdi dan membangun Desa Kanigoro lebih maju,” pungkas Santoso. (Kandar/Tty)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar