GUNUNGKIDUL, (KH),– Banyak yang beranggapan, biaya berwisata di destinasi buatan di Gunungkidul itu mahal. Jangan salah. Saat berkunjung ke Pantai Nguluran, di Kapanewon Panggang, Kabupaten Gunungkidul wisatawan dapat menikmati berbagai wahana wisata dengan biaya murah.
Di Pantai Nguluran tersebut terdapat destinasi buatan Teras Kaca. Berbagai wahana disediakan oleh pengelola. Mulai spot foto hingga wahana wisata yang bergam bisa dipilih untuk dinikmati.
Gabilla Nasution, Manajer Pemasaran Teras Kaca, baru-baru ini menyampaikan, paket yang ditawarkan cukup beragam. Dengan paket seharga Rp100 ribu, pengunjung dapat menikmati beragam fasilitas seperti teras kaca, pintu pink, surga biru, kuda laut, perahu kaca, kupu-kupu, kursi raksasa, teras di atas batu, Giant Terazz, ruangan VIP, serta Jogja Swing Ngopi on the Sea.
Untuk paket seharga Rp75 ribu, pengunjung dapat menikmati fasilitas seperti teras kaca, pintu pink, surga biru, kuda laut, perahu kaca, kupu-kupu, kursi raksasa, teras di atas batu, dan Giant Terazz.
“Sementara dengan paket seharga Rp50 ribu, pengunjung dapat menikmati fasilitas seperti teras kaca, pintu pink, surga biru, kuda laut, perahu kaca, kupu-kupu, kursi raksasa, dan teras di atas batu,” terang Gabilla baru-baru ini.
Dia menamahkan, teras Kaca juga melakukan pengembangan pada salah satu spot favorit para pengunjung, yaitu Giant Terazz. Spot yang cocok untuk foto keluarga atau sesi foto pra nikah ini dinaikkan setinggi 2 meter dari permukaan tanah.
“Hal ini untuk memberikan kesan elegan dan memungkinkan wisatawa mampu melihat sudut permukaan yang lebih luas,” ungkap Gabilla.
Sambungnya, Giant Terazz menampilkan lantai kaca seluas 12 meter yang menghadap langsung ke Samudera Hindia. Spot ini menjadi semacam magnet bagi pengunjung. Karena itu, tak heran jika Giant Terazz menjadi salah satu spot foto yang paling diminati. (Kandar)