“Ada pencak silat, bola voli, bulutangkis, atletik, gobaksodor/hadang serta tenis meja,” kata Supriyanto merinci Cabor yang dipertandingkan saat pembukaan Pospeda Senin (29/8/2022).
Untuk tahun ini belum semua cabang bisa dilombakan. Idealnya, Pospeda juga melombakan kesenian. Namun karena segala sesuatunya tidak memungkinkan, tahun ini cabang lomba seni belum diselenggarakan.
Venue pelaksaan Pospeda tersebar di beberapa tempat. Cabor atletik dan gobak sodor digelar di Stadiun Gelora Handayani. Tenis meja menempati salah satu club yang ada di Desa Kepek, sementara Bulutangkis digelar di Gedung Kesenian. Adapun untuk Voli panitia melaksanakannya di SMK YAPPI Wonosari serta pencak silat berada di SMK Muhammadiyah 1 Playen.
Bupati Gunungkidul Sunaryanta berharap banyak dari perhelatan Pospeda. Selain sebagai perekat silaturahmi, Pospeda juga mampu mencetak atlet berperestasi.
“Semoga mampu mencetak atlet berprestasi dari kalangan santri,” harap Sunaryanta. (Kandar)