Pohon Sawo besar itu berada di depan rumah Suhardi. Karena hujan yang terus menerus akhirnya pohon yang akarnya diperkirakan sudah lapuk roboh menimpa rumah Suhardi.
Tri Marsudi, Kepala Dukuh Kedungpoh lor membenarkan bahwa musibah pohon roboh yang menimpa rumah itu benar terjadi di wilayahnya.
“Kejadian sekitar jam 06.00 WIB pagi tadi, Suhardi adalah warga Rt 02/03, Padukuhan Kedungpoh lor, ” ujarnya.
Menurut keterangan Tri Marsudi, pohon ini roboh menimpa atap rumah Suhardi, sehingga mengakibatkan kerusakan yang serius. “Kerugian diperkirakan mencapai 5 juta” imbuhnya.
Saat ini evakuasi dan penanganan musibah, secara gotong royong sudah di lakukan oleh warga setemapat. [Edi Padmo]