TANJUNGSARI, (KH)— Tidak bisa berenang, remaja asal Jombang, Jawa Timur terseret arus sungai di Pantai Baron, Minggu, (29/1/2017). Sehingga korban, Riski aditya (20) terpaksa harus dilarikan ke Puskesmas terdekat setelah mengalami pingsan.
Diinformasikan Koordinator Search And Rescue (SAR) Satlinmas Wilayah II, Baron, Marjono, kejadian laka laut tersebut terjadi pada pukul 09.30 WIB. Sebelum terseret arus sungai hingga tenggelam, korban bermain bersama teman-temannya di jalur arus sungai.
“Korban memang tidak bisa berenang, setelah berhasil dievakuasi oleh anggota SAR langsung dibawa ke Pos,” terang Marjono.
Lanjut dia, korban mengalami pingsan lalu kita bawa ke puskesmas terdekat untuk mendapat pertolongan lebih lanjut. Kejadian terseretnya wisatawan di arus sungai Pantai Baron disebutkan memang kerap terjadi, pihak SAR pun mengaku tak henti-henti memberikan himbauan.
“Meski di permukaan nampak tenang arus di bawah cukup deras dan berbahaya,” tandasnya.
Marjono menambahkan, sebelumnya, Minggu malam dini hari di kawasan pantai selatan terjadi musibah angin kencang. Akibatnya belasan warung mengalami kerusakan.
“Berdasar data yang dihimpun selain pohon tumbang, terdapat 2 warung di Pantai Baron dan 17 lainnya di Pantai Kukup mengalami kerusakan,” urai Marjono. (Kandar)