Waterboom BKM Playen Bagi-Bagi Hadiah

oleh -1877 Dilihat
oleh
BKM Waterboom Playen Bagi-Bagi Hadiah. KH/Sarwo.
BKM Waterboom Playen Bagi-Bagi Hadiah. KH/Sarwo.
BKM Waterboom Playen Bagi-Bagi Hadiah. KH/Sarwo.

PLAYEN, (KH) — Bintang Karya Mandiri (BKM) Water Boom di Dusun Bogor Playen, pada Senin (18/7/16) mengadakan Ulang Tahun I BKM Water Boom dan Tasyakuran. Dalam acara tersebut, BKM membagikan aneka hadiah, berupa Hadiah Utama Sepeda Motor, Kulkas dan TV berwarna 21 inch, dan 10 hadiah hiburan.

Ulang Tahun perdana juga dihibur Campursari SRGK (Sido Rukun Gunung Kidul) menampilkan 3 penyanyi cewek Jamilah, Sisca dan Indri MC dipercayakan Mas Tobil. Tasyakuran/ Ulang Tahun ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Sekcam Playen Maryono SIP. Potongan tumpeng diterima Warija pemilik BKM Water Boom, dan kemudian diserahkan ke Bu Warija.

Maryono mewakili Camat Playen, merasa gembira ada wahana olah raga air di Dusun Bogor desa Playen. Wahana ini, menurutnya sangat berguna bagi anak-anak, sejak dini diajak untuk berolah raga “renang”. Tidak hanya anak yang senang, bapak dan ibunya tak jarang ikut masuk ke kolam renang, demi anak-anaknya.

Mewakili Warija, Sutarman menyampaikan terima kasih atas bantuannya, sehingga wahana kolam renang di Bogor bisa berjalan dengan baik. Selama satu tahun ditemukan emas 4 gram, berupa cincin dan kalung yang sudah cerai berai, tetapi kalau ada yang merasa kehilangan bisa menghubungi BKM, tetapi kalau tak ada yang mengurus akan diserahkan ke masjid terdekat untuk dikelola.

HUT I BKM Water Boom mendapat simpati dari masyarakat, Karangtaruna, Perangkat Desa dan dari Muspika Playen.

Undian Hadiah Utama Sepeda Motor dilakukan Sekcam Playen, jatuh ke nomor karcis 01361, hadiah Kulkas oleh anggota Polsek Playen jatuh nomor 04468 dan hadiah TV Berwarna 21 inc jatuh nomor 06667 yang beruntung Fina dari desa Ngleri. Yang mempunyai nomor Kulkas dan Sepeda motor dapat mengambil di BKM Water Boom Bogor di tunggu sampai Senin 25 Juli 2016.

Acara diakhiri doa, mohon keselamatan dan ditunjukkan ke jalan yang benar, keberadaan kolam renang semoga terus berkembang. (Sarwo)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar