GEDANGSARI, (KH),– Diduga mengalami depresi warga Padukuhan Watugajah, Desa Watugajah, Kecamatan Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul, DIY, Jiman Manto Tiyoso (50) bunuh diri.
Kapolsek Gedangsari, AKP Edi Purnomo menginformasikan, Jiman mengakhiri hidup dengan gantung diri. Perbuatan tersebut dilakukan lantaran diduga karena depresi setelah orang tuanya meninggal dunia.
“Peristiwa gantung diri pertama kali diketahui oleh istrinya Ny Surip. Kebetulan memang sedang mencari suaminya,” ujar AKP Edi.
Usai melihat suaminya gantung diri menggunakan tali plastik, Surip lantas histeris minta tolong kepada tetangganya.
Tetangga Surip, Slamet (45) kemudian datang menghampiri lokasi bunuh diri. Tak begitu jauh, hanya berjarak sekitar 50 meter dari rumah Jiman. Saat ditemukan kondiri Jiman sudah dalam keadaan meninggal dunia gantung diri di pohon Nangka.
“Usai melakukan pemeriksaan secukupnya, selanjutnya kami menyerahkan korban kepada pihak keluarga untuk dikebumikan sesuai keyakinan dan tata cara yang berlaku,” tukas Kapolsek. (Kandar)
***
Catatan Redaksi:
Ayo bantu cegah bunuh diri di Gunungkidul dengan cara peduli kondisi fisik dan kejiwaan anggota keluarga, sanak saudara, dan sesama. Berikan bantuan kepada sesama yang memerlukan dukungan permasalahan kejiwaan atau kesejahteraan mental. Menyambungkan sesama yang membutuhkan pertolongan dengan layanan kesehatan terdekat (Puskesmas, Klinik, Rumah Sakit) atau layanan konseling kepada pemuka masyarakat dan pemuka agama setempat dapat menjadi upaya preventif mencegah bunuh diri.