Stadion Handayani Didaulat Tuan Rumah LPI DIY

oleh -3404 Dilihat
oleh

WONOSARI, kabarhandayani – Liga Pendidikan Indonesia (LPI) Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang akan berlangsung di Stadion Handayani, Jeruksari, Wonosari bakal menyuguhkan permainan menarik dan pastinya menghibur penonton. Kesebelasan-kesebelasan sepakbola yang akan bertanding merupakan juara tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat dan Sekolah Menengah Pertaman (SMP) sederajat perwakilan dari Kota Madya Yogyakarta dan 4 kabupaten di Provinsi DIY.

Agus Manaji, Kasi Olahraga Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul menjelaskan kompetisi sepakbola ini sebenarnya juga mempertandingkan tingkat mahasiswa, namun berdasarkan keputusan Dinas Pendidikan Provinsi DIY yang diselenggarakan di Kabupaten Gunungkidul hanya tingkat SMA dan SMP sederajat, sedangkan tingkat Perguruan Tinggi akan diselenggarakan di lapangan Paskhas Akademi Angkatan Udara (AAU) Yogyakarta dan Stadion Mandala Krida.

“Even tingkat mahasiswa memiliki resiko keamanan yang tinggi sehingga pelaksanaanya dilaksanakan dengan tingkat pengamanan tinggi pula. Yang babak penyisihan saja akan dilaksanakan di lapangan AAU Yogyakarta biar terjamin keamanannya,” jelas Agus Manaji, Sabtu (10/5/2014).

Setelah dilakukan  teknical meeting yang diselenggarakan di Balai Pemuda dan Olahraga (BPO) Yogyakarta, Kamis (8/5/2014), kompetisi LPI tingkat SMA sederajat di Stadion Handayani akan diselenggarakan mulai Senin 12 Mei hingga Jumat 16 Mei 2014. Sistem kompetisi yang diterapkan adalah sistem gugur, durasi waktu pertandingan tingkat SMA selama 2×35 menit. Dalam satu hari akan dilaksanakan 2 kali pertandingan, kick of pertandingan pertama dimulai pukul 14.30 WIB, sedangkan pertandingan kedua dimulai pukul 15.45 WIB.

Berikut jadwal pertandingan LPI tingkat SMA di stadion Handayani;

Senin, 12 Mei 2014: SMA N 1 Tanjung Sari Vs SMA N 4 Yogyakarta. Waktu: 15.45 WIB.
Rabu, 14 Mei 2014: SMA N 1 Sewon Bantul Vs pemenang pertandingan SMA N 1 Tanjung Sari Vs SMA N 4 Yogyakarta. Waktu: 14.30 WIB.
Rabu, 14 Mei 2014: SMA N 1 Ngaglik Sleman Vs SMA N 1 Lendah Kulonprogo. Waktu: 15.45.
Jumat, 16 Mei 2014: pertandingan perebutan peringkat 3 dan 4 serta pertandingan juara 1 dan 2.

Penulis: Sumaryanto, Editor: Hery

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar