SMA 1 Tanjungsari Bakti Lingkungan di Pantai Baron

oleh -1750 Dilihat
oleh

TANJUNGSARI, kabarhandayani — Hari ini Selasa (30/9/2014) Pantai Baron didatangi ratusan siswa SMA 1 Tanjungsari untuk melakukan kegiatan bakti lingkungan. Para siswa ini membersihkan sampah terutama kertas dan plastik dari area terminal kendaraan hingga bibir pantai.
Acara sengaja diselenggarakan dalam rangka memperingati hari ulang tahun SMA 1 Tanjungsari ke-20 yang jatuh pada tanggal 5 Oktober 2014 nanti. Ratusan siswa mulai membersihkan sampah dari pukul 09.30 WIB dan berakhir sekitar 1,5 jam setelahnya.
Ketua panitia kegiatan ulang tahun SMA 1 Tanjungsari, Suratno Thomas SPd menyebutkan, kegiatan kebersihan lingkungan pantai dirancang untuk mengenalkan pada siswa tentang kepedulian terhadap perkembangan kepariwisataan dan kebersihan di Gunungkidul. Menurutnya, hal ini merupakan hal yang lebih positif dibandingkan dengan acara lain yang sering dilakukan saat ulang tahun sekolah.
“Sekolah kami berada di kawasan wisata dan sepatutnya kami memberikan contoh pada anak-anak agar menumbuhkan kepeduliaan terhadap perkembangan wisata dan kepedulian lingkungan,” ujar Suratno.
Kegiatan bakti lingkungan mendapatkan sambutan baik oleh sejumlah warga dan sejumlah pedagang di Pantai Baron. Mereka mengapresiasi jenis pembelajaran yang diterapkan oleh pihak sekolah penyelenggara ini.
“Kegiatan seperti ini perlu dicontoh oleh sekolah-sekolah lain. Selama ini kebanyakan sekolah hanya mengadakan kegiatan semacam pentas seni saja saat ada event khusus,” kata Sumarni, seorang penjaja pernak-pernik hasil kerajinan.
Sementara Jaya, salah satu siswa yang turut berpartisipasi dalam acara ini menuturkan kebahagiannya karena bisa memberikan sumbangsih terhadap upaya kebersihan lingkungan di salah satu obyek wisata kebanggaan Gunungkidul.
“Semua siswa merasakan senang, kita bisa melakukan hal yang positif sambil refreshing bersama teman-teman satu sekolah,” tuturnya.(Maryanto/Tty)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar