Sedihnya Wahyu Purwanto Pamit Ke Relawan Tak Jadi Maju Pilbup Gunungkidul

oleh -4107 Dilihat
oleh
Wahyu Purwanto berpamitan kepada relawan. (KH/Kandar)

PLAYEN, (KH),– Wahyu  Purwanto sempat menitikkan air mata saat berpamitan ke relawan mengutarakan niatnya berhenti mengikuti pemilihan bupati dan wakil bupati Gunungkidul tahun ini. Dalam sebuah forum di Posko Pemenangan Pilkada Partai Nasdem di Kapanewon Playen, Gunungkidul tersebut, sejumlah kader juga terlihat nampak sedih.

Ipar Jokowi ini menyampaikan, perjuangan sebagai upaya memberikan sumbangsihnya bagi kemajuan Gunungkidul tak akan ditempuh melalui dunia politik. Melainkan melalui bidang sosial dan pemberdayaan masyarakat.

Dirinya mengaku mengurungkan niat mengikuti pemilihan bupati dan wakil bupati Gunungkidul karena mendapat arahan dari dua tokoh nasional, Presiden Jokowi dan ketua umum partainya, Surya Paloh.

Sebelum berniat serius maju sebagai calon bupati dari Nasdem, Wahyu setidaknya selama setahun terakhir telah menggalang relawan di setiap Kapanewon. Hubungan yang baik dengan relawan beberapa diantaranya berbentuk program pemberdayaan bidang pertanian, perkebunan dan perikanan.

“Saya akan tetap berjuang bagi Gunungkidul melalui bidang sosial. Kongkritnya terus berupaya mensejahterakan masyarakat tidak dari sisi birokrat tapi di jalur sosial. Contohnya, kami melakukan pemanfaatan kembali sumur mangkrak yang sebetulnya memiliki debit tinggi sehingga berpotensi diandalkan sebagai sarana irigasi warga,” papar Wahyu ke sejumlah media usai penyampaian pengunduran diri dari bursa Pilkada.

Ditanya soal arah dukungan dari relawan yang telah digalang cukup lama akan ditujukan ke Pasangan Calon (Paslon) bupati wakil bupati mana, dirinya belum bersedia menjawab. Namun, diplomatis ia menjawab, hal tersebut menjadi kewenangan partai.

Meski tak lagi maju Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), dirinya tetap akan berada di Partai Nasdem. “Saya masih menjabat dewan pakar. Kepada relawan jangan patah semangat mari terus berjuang bersama memajukan Gunungkidul,” ajak Wahyu.

Senada dengan Wahyu, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem DIY, Subardi membenarkan bahwa ketua Umum Nasdem, Surya Paloh telah diminta Jokowi agar tidak memberikan rekomendasi ke Wahyu Purwanto.

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar