Polres Gunungkidul Bekuk 3 Pelaku Pencurian Mobil

oleh -2152 Dilihat
oleh

WONOSARI, kabarhandayani.– Tiga tersangka komplotan pencuri spesialis mobil lintas provinsi BA (20), DR (26) warga Boyolali, Jawa Tengah serta SP (45) warga Wonogiri, Jawa Tengah berhasil dibekuk oleh Aparat Kepolisian Gunungkidul. 

Dua tersangka berhasil dibekuk oleh Petugas Polsek Semanu dan Polres Gunungkidul Saat akan melakukan transaksi penjualan hasil kejahatan dengan  seorang warga Gunungkidul, tetapi ulah keduanya berhasil tercium petugas. Penangkapan dilakukan kemarin Rabu,(4/6/ 2014). 

“Setelah kita kembangkan ternyata mobil jenis pick up adalah hasil kejahatan dari daerah Ungaran, Jawa Tengah kita juga berhasil menangkap satu tersangka lagi di daerah Wonogiri, saat ini tersangka sudah dijemput oleh Polres Ungaran untuk diproses,” kata Kasat Reskrim Polres Gunungkidul AKP Suhadi SH, didampingi Kapolsek Semanu AKP Riyanto di Mapolres Gunungkidul, Kamis (5/6/2014). 

Kapolres Gunungkidul AKBP Faried Zulkarnaen SIK MH berharap, dengan ditangkapnya tiga pelaku dapat membantu kepolisian dalam mengembangkan dan mengungkap tindak kejahatan pencurian mobil di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). 

“Ketiga tersangka sudah kami periksa dan kini menjalani proses hukum di Polres Gunungkidul dan penyidikan  berkoordinasi dengan Polresta Surakarta dan Ungaran, Jawa Tengah,” terangnya. (Juju/Hfs)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar