Persig Gunungkidul Ungguli Protaba 1 – 0

oleh -1882 Dilihat
oleh

WONOSARI,  Kabarhandayani –Tim Liga Nusantara Persig Gunungkidul  kembali meraih poin 1-0 mengungguli Tim Liga Nusantara Bantul Protaba, di Gelora Handayani Wonosari, Rabu (20/8/14).
Pertandingan Persig melawan Protaba dipimpin wasit M Irham dari Yogyakarta. Pada babak pertama bermain imbang tanpa gol. Babak kedua, Protaba yang dikapteni Riyanto terus melakukan tekanan ke kubu Persig. Persig yang dikapteni Antok sangat ketat menjaga pertahanannya, sehingga bola yang masuk pertahanan Persig selalu kandas.
Dalam perpanjangan waktu 2 menit, Persig mendapatkan kesempatan serangan balik ke kubu Protaba dan dimanfaakan oleh Herminanto lewat sundulan kepala, bola meuncur masuk gawang Protaba yang dijaga Amru Jiyanto, pada menit ke 91.
Kedudukan menjadi 1-0 untuk Persig. Penonton pendukung Persig pun bersuka ria, menyambut kemenangan Persig. (Kiriman berita dan foto dari: Sarwo. Ed: Tty)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar