Peringati Hari Jadi, Giripurwo Adakan Kirab Budaya

oleh -
oleh
Kirab budaya Giripurwo
iklan dprd
Kirab budaya Giripurwo
Kirab budaya Giripurwo

PURWOSARI, (KH) – Guna memperingati Hari Jadi yang ke – 67 Desa Giripurwo, Purwosari, mengadakan kirab budaya, Sabtu, (5/9/2015). Ratusan warga setempat turut serta dalam kemeriahan kirab dengan menampilkan masing-masing potensi seni budaya antar padukuhan.

Warga dari 10 padukuhan sebelum berjalan menempuh rute yang ditentukan berkumpul terlebih dahulu mengambil lokasi start di lapangan desa setempat,  lapangan sekaigus menjadi lokasi finish saat iring-iringan rombongan yang terbagi sesuai padukuhan telah selesai menempuh rute.

Acara yang rencananya diagendakan berlangsung tiap tahun oleh pemerintah desa tersebut dihadiri oleh Ristu Raharja dari Disbudpar Gunungkidul dan CB Supriyanto selaku Ketua Dewan Budaya Kabupaten. Ketua Pengurus Desa Budaya, Surantoko berharap, kegiatan yang digelar memiliki imbal balik terutama bagi warga setempat.

“Semoga masyarakat dapat lebih mengenal berbagai kebudayaan asli Yogyakarta, kemudian dilestarikan. Kita berharap tahun depan lebih meriah,” ujar Surantoko.

iklan golkar idul fitri 2024

Di sela acara, Dewan Budaya DIY Andhi Trilaksana S Pd berpendapat, bahwa semakin sering diadakan kegiatan budaya di suatu wilayah dapat memicu munculnya berbagai kreatifitas warga, salah satu manfaat positifnya mampu membantu peningkatan kesejahteraan masyarakat. (kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar