Perantau Asal Gunungkidul Bagi-bagi Uang dengan Cara Disebar

oleh -4793 Dilihat
oleh
Uang
Warga berebut uang recehan yang dibagi dengan cara disebar oleh warga Gunungkidul yang sukses merantau. (Ist)

GUNUNGKIDUL, (KH),– Ada-ada saja, warga Gunungkidul yang sukses setelah merantau berbagi rezeki dengan cara beda. Pada mometum mudik kali ini, si perantau membagi uang kepada tetangga sekitar dengan cara disebar.

Wargapun yang hadir di rumah si perantau di Padukuhan Gebang, Kalurahan Pengkol, Kapanewon Nglipar, Gunungkidul ramai-ramai berebut.

Perantau bernama Susi yang baru saja pulang dari Jakarta sebelumnya memang mengumumkan akan berbagi uang kepada tetangga. Hal itu merupakan wujud syukur atas usahanya yang berjalan lancar di perantauan.

“Disebar sekedar untuk seru-seruan. Kami memang berniat berbagai setiap kali pulang kampung,” kata Susi.

Dia berkisah, awal merantau beberapa tahun silam di kota perantauan hanya bekerja sebagai buruh. Setelah merintis usaha bidang percetakan Susi meniti jalan kesuksesan. Sebagai wujud syukur dia selalu menyempatkan berbagi setiba di kampung halaman.

Uang pecahan yang disebar juga dicampur dengan permen. Warga yang datang pun antusias berebut. Suasana berebut uang riuh penuh gelak tawa.

Susi juga berbagi uang kepada anak-anak yang belum sempat hadir pada acara berebut uang.

Ditanya nominal uang yang disebar, Susi enggan menyebut jumlahnya. “Semoga menambah kemeriahan Idul Fitri setelah dua tahun sepi,” ujarnya.

Salah satu warga, Wagirah ikut berkumpul di halaman Susi dan berbaur dengan warga dari berbagai kalangan usia untuk berebut uang.

“Meski uang receh namun senang ikut ramai-ramai rebutan uang,” kata Wagirah.

Usai acara berebut uang, para tetangga yang hadir diajak makan bersama. Tuan rumah sengaja menyiapkan menu khusus bagi para tetangga yang hadir. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar