Penyebab Kematian Pekerja Migran Asal Gunungkidul di Kapal Nelayan Taiwan Terungkap

oleh -4046 Dilihat
oleh
Suasana rumah duka di kediaman alm Sunakip. (KH/ Edi Padmo)
ucapan Natal Golkar

GUNUNGKIDUL, (KH),– Penyebab kematian pekerja migran asal Kapanewon Panggang, Kabupaten Gunungkidul di kapal nelayan asal Taiwan terungkap. Informasi awal mengenai sebab musabab pria bernama Sunakip meninggal dunia telah diperoleh oleh pihak Dinas Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Gunungkidul.

Kabid Ketenagakerjaan, Disnakertrans Gunungkidul, Ahsan Jihadan menyampaikan, informasi yang diperoleh dari petugas Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) di Taiwan, Sunakip meninggal dunia akibat sakit.

Pihaknya mengaku sudah menyampaikan perkembangan kabar tersebut ke pihak keluarga melalui dukuh setempat.

“Pemulangannya masih menunggu proses pemeriksaan jenazah oleh pihak kejaksaan di sana,” kata Ahsan Jihadan, Senin (18/1/2021).

Ahsan menjelaskan, pemeriksaan tersebut menjadi syarat proses pemulangan. Sebab, usai diperiksa otoritas berwenang akan mengeluarkan surat kematian.

“Proses pemeriksaan jenazah diinformasikan dilakukan tanggal 25 Januari mendatang,” imbuh Ahsan.

Namun demikian, pihaknya belum memperoleh informasi jadwal mengenai kapan proses pemulangan lelaki berusia 26 tahun yang dikabarkan meninggal dunia 4 Januari lalu itu dilakukan. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar