Pegawai KPP Pratama Wonosari Santuni Kaum Dhuafa

oleh -1914 Dilihat
oleh
WONOSARI, Kabarhandayani,- PegawaiKantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Wonosari, Senin (21/7) menyantuni  15 anak dhuafa dari Rumah Singgaj Mata Hati Kecamatan Paliyan Gunungkidul. Ketua Seksi Dakwah Masjid KPP Pratama Boby Setyo Muktiono mengatakan, penyerahan santunan dilakukan bersamaan dengan acara buka puasa bersama seluruh pegawai KPP Pratama Wonosari pada peringatan Nuzulul Quran 1435 Hijriah.
“Acara ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang digelar KPP Pratama Wonosari. Tahun ini mengundang anak-anak Rumah Singgah untuk berbagi santunan. Santunan yang diberikan kepada 15 anak berasal dari sebagian penghasilan karyawan KPP Pratama Wonosari yang disisihkan,” jelas Boby.
Suyanto, pengasuh Rumah Singgah Mata Hati mengatakan sangat senang dan  berterima kasih yang digelar KPP Pratama. Acara ini membuktikan banyak pihak yang mendukung dan peduli dengan kaum dhuafa, khususnya anak asuh Rumah Singgah Mata Hati yang diasuhnya.
“Saya dan anak-anak sangat senang bisa berbuka bersama di KPP Pratama Wonosari. Semoga amal baik pegawai KPP Pratama Wonosari dibalas oleh Allah,” ungkap Suyanto. (Kiriman berita dan foto: Sarwo. Ed: Jjw).

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar