Nelayan Temukan Benda Mengapung yang Diduga EWS Tsunami

oleh -4325 Dilihat
oleh
Ews
Petugas Satlinmas Wilayah II DIY di Gunungkidul mengevakuasi alat yang diduga EWS tsunami. (Istimewa)

GUNUNGKIDUL, (KH),– Benda berukuran besar ditemukan nelayan mengapung di perairan pantai Gunungkidul, Minggu (19/12/2021).

Benda yang kemudian diduga merupakan alat Early Warning System (EWS) Tsunami tersebut ditemukan pada koordinat 8°09’57.1″S 110°32’39.9″E di
Perairan Gunungkidul.

Koordinator Satlinmas Wilayah II DIY di Pantai Baron, Gunungkidul, Marjono menginformasikan, benda ditemukan oleh nelayan bernama Maryono warga Rejosari, Kemadang, Tanjungsari, Gunungkidul, DIY saat beraktivitas di laut bersama rekannya.

“Pada saat nelayan sedang beraktivitas menangkap ikan melihat benda yang terombang-ambing di laut sekitar pukul 09.30 WIB. Nelayan yang penasaran tersebut kemudian mendekati benda tersebut,” kata Marjono.

Nelayan yang tidak tahu apa gerangan benda tersebut langsung menghubungi petugas SAR yang berada di posko Pantai Baron.

Petugas Tim SAR setelah mendapat laporan via telepon langsung berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait. Satu unit kapal jungkung dan satu unit jetsky diturunkan untuk menuju lokasi dengan 5 personel.

“Setengah jam berikutnya sejak penemuan alat yang yang sepertinya EWS tersebut sudah bisa di kondisikan oleh tim SAR di perairan Gunungkidul pada koordinat 8°09’57.1″S 110°32’39.9″E sekitar 3 mill dari garis pantai,” terang dia.

Alat tersebut kemudian ditarik menggunakan kapal jungkung menuju Pantai Baron. Estimasi waktu perjalanan evakuasi alat membutuhkan waktu sekitar 2 jam.

Marjono belum bisa memastikan dari mana tepatnya alat tersebut berasal. Dimungkinkan, pengait atau jangkar alat tersebut terputus.

“Kendala evakuasi selain ketinggian gelombang naik, benda atau alat yang ditemukan berukuran besar,” tukasnya. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar